Jejak Peninggalan Kampung Keraton di Surabaya, Berikut 5 Lokasinya

Selasa, 09 Agustus 2022 – 08:34 WIB
Jejak Peninggalan Kampung Keraton di Surabaya, Berikut 5 Lokasinya - JPNN.com Jatim
Kampung Maspati, salah satu kawasan yang pernah menjadi Keraton Surabaya. Foto: Instagram Kampung Lawas Maspati.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Surabaya pernah menjadi sebuah keraton atau kerajaan sebelum menjadi kota metropolitan seperti sekarang.

Rupanya ada sejumlah jejak keraton di lima kampung lawas Kota Pahlawan.

Berikut lima jejak keraton tersebut dikutip dari akun Instagram Bangga Surabaya.

1. Maspati

Lokasi pertama jejak keraton di Surabaya adalah Maspati atau Kampung Lawas Maspati. Di sana banyak peninggalan zaman kolonial Belanda.

Peninggalan zaman Belanda tersebut tampak dari bangunan hingga tetenger atau penanda yang ada di sana.

Anda akan merasakan suasana tempo dulu jika berkunjung ke sana. Selain itu, cocok bagi kamu yang punya minat terhadap sejarah dan foto bergaya zaman dulu atau vintage.

2. Praban

Warga Surabaya ketika mendengar Jalan Praban pasti teringat dengan toko sepatu yang berjejer di sepanjang jalan tersebut.

Memang, jalan ini terkenal dengan deretan gerai sepatu yang dinilai memiliki harga terjangkau.

Berikut lima Kampung Keraton di Surabaya yang jejak peninggalannya masih terjaga, simak baik-baik.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News