Otoritas Pelabuhan Tanjung Perak Kenalkan Portal Perak, Ini Fungsinya

Rabu, 20 Oktober 2021 – 19:09 WIB
Otoritas Pelabuhan Tanjung Perak Kenalkan Portal Perak, Ini Fungsinya - JPNN.com Jatim
Otoritas Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya menyosialisasikan pelayanan digital Portal Perak kepada para pengguna jasa, Selasa (19/10). (ANTARA Jatim/Hanif Nashrullah)
Otoritas Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya memperkenalkan layanan daring bernama Portal Perak.

"Perangkat lunak tersebut merupakan layanan yang bisa diakses melalui website dan aplikasi android untuk memudahkan dalam menggunakan jasa kepelabuhanan," jelas Kepala Otoritas Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya Yefri Meidison di Surabaya, Selasa (19/10).

Yefri mengatakan Portal Perak akan mengakomodasi para pengguna jasa kepelabuhanan, khususnya untuk pelayanan yang masih dilakukan secara manual dan belum terintegrasi dengan sistem Inaportnet.

Menurut dia, Portal Perak menjadi semacam sistem kantor elektronik bagi Otoritas Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. 

Otoritas Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya memperkenalkan layanan daring bernama Portal Perak.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News