Fokus Tangani Stunting, Bunda PAUD Surabaya akan Edukasi Pasangan Muda Sebelum Menikah

Selasa, 21 September 2021 – 13:10 WIB
Fokus Tangani Stunting, Bunda PAUD Surabaya akan Edukasi Pasangan Muda Sebelum Menikah - JPNN.com Jatim
ilustrasi stunting (FOTO ANTARA/Antaranews) (FOTO ANTARA/HO-Humas Pemkot Surabaya)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Misi kepengurusan baru Bunda Pendidkan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Surabaya adalah fokus menangani stunting di kota setempat.

Sebagaimana diketahui, kekerdilan pada anak atau stunting mendapatkan perhatian besar pemerintah Indonesia beberapa tahun terakhir.

Bunda PAUD Surabaya Rini Indriyani di Surabaya, Selasa, menjelaskan adanya faktor kompleks kenapa stunting bisa terjadi.

"Stunting ini bersifat kompleks, ini bisa dari faktor pendidikan, kesehatan maupun pola asuh anak," jelasnya.

Rini mengatakan pihaknya akan meminimalisir stunting dengan memberi edukasi pada pasangan muda bahkan sebelum mereka menikah.

"Harus dihentikan sedini mungkin. Jadi kami akan coba hentikan stunting dengan memberi pengarahan," katanya.

Selain itu Rini yang juga merupakan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Surabaya akan mencoba mensinergikan Bunda PAUD dengan program-program PKK. Dia juga mengatakan penanganan stunting akan membutuhkan kerja sama berbagai pihak.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya Febria Rachmanita mengungkapkan pencegahan anak stunting disebabkan karena kekurangan gizi kronis.

Misi kepengurusan baru Bunda PAUD Kota Surabaya adalah fokus menangani stunting di kota setempat. Salah satunya dengan memberi edukasi pasangan muda..
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News